Mari Ubah Niat Baik jadi Aksi Baik

09 Agustus 2017 11:22:48 WIB

Jatiayu  (Tim SID) : Dalam rangka persiapan peringatan hari kemerdekaan republik indonesia, warga Candi 7 mengadakan kerja bakti membersihkan Balai Dusun. Kegiatan tersebut diikuti oleh seluruh warga dusun Candi 7 .

Lokasi kerja bakti di Balai dusun Candi 7 yang belum sepenuhnya rampung. Warga mulai berdatangan dengan alat pemotong rumput, golok, dan tongkat. Kerja bakti dilakukan dengan memangkas rata seluruh rumput yang ada disekitar balai dusun agar terlihat rapih. Kesulitan dalam melakukan pemotongan rumput adalah kondisi area balai dusun yang kurang rata dan banyaknya batu belum rata yang ada di balai dusun tersebut. kegiatan kerja bakti ini dilakukan biasanya untuk persiapan acara acara tertentu salah satunya persiapan peringatan hari kemerdekaan. Dalam satu tahun kerja bakti di balai dusun ini dapat dilakukan 2 sampai 3 kali sesuai berapa acara yang akan diadakan di tempat tersebut. Balai dusun tersebut juga digunakan untuk berkumpul persiapan Karnaval 17 an yang akan diadakan di Desa. Kerja bakti berakhir pada pukul 11.00 WIB dan seluruh warga sudah mulai meninggalkan balai dusun satu per satu.

Komentar atas Mari Ubah Niat Baik jadi Aksi Baik

alden 11 Agustus 2017 12:38:48 WIB
Padukuhan yg lain apa ya kegiatannya, ayo kita mengisi kemerdekaan ini dg kerja sama penuh hati tidak setengah hati. Bekerja,maju bareng , & kompak.bangga membangun desa tercinta. Persembahkan talenta kita untuk Indonesia. MERDEKA.

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung