Bregodo Lombok Abang dan Gunungan Tas Raksasa Wonotoro Juara Umum Karnaval Pembangunan

22 Agustus 2017 10:24:33 WIB

Jatiayu (SIDA) : Rangkaian kegiatan memperingati hari ulang tahun kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-72 yang ditunggu masyarakat desa Jatiayu adalah Karnaval Pembangunan. Karnaval Pembangunan ini diikuti 14 kontingen terdiri dari 13 dusun ditambah 1 kontingen dari SMP Negeri 3 Karangmojo yang menampilkan segala potensi yang dimiliki.

Kegiatan ini dipusatkan di lapangan Pengkol karena lokasi strategis dan lebih luas untuk menampung kontingen dari dusun-dusun. dalam kegiatan ini dilombakan merebutkan hadiah dari Pemerintah desa Jatiayu yang berupa material berupa semen, pasir dan split. Antusias warga masyarakat desa Jatiayu dalam mengikuti Karnaval Pembangunan ini sangat luar biasa terbukti dengan masing-masing kontingen menampilkan petensi  dan peran serta warga masyarakat dalam memeriahkan kegiatan ini

Sebagai juara umum dalam Karnaval Pembangunan tahun ini adalah kontingen dari dusun Wonotoro, dengan menampilkan gunungan berupa Tas Raksasa dengan ukuran tinggi 4,5 m dan lebar 2,5 m sebagai wujud dusun Wonotoro sebagai pusat kerajinan tas dan kulit di desa Jatiayu dengan jumlah pengrajin 15 orang.

Disamping menampilkan gunungan tas raksasa dusun Wonotoro menampilkan Bregodo Lombok Abang yang seragamnya adalah hasil karya pengrajin Wonotoro yang tampil gagah dengan seragamnya, tidak kalah pasukan joget Rewo-Rewo yang terdiri dari ibu-ibu baik tua maupun muda bergoyang mengikuti irama lagu pop terbaru denganseragam yang eksentrik. Hampir tiga perempat warga dusun Wonotoro ikut dalam konvoi Karnaval Pembangunan ini. 

Komentar atas Bregodo Lombok Abang dan Gunungan Tas Raksasa Wonotoro Juara Umum Karnaval Pembangunan

wastoyo 22 Agustus 2017 11:20:15 WIB
Itulah hasil dari kekompakan, persatuan warga Wonotoro. Mereka sanggup kelangan dan kangelan. Akhirnya mendapat hasil yang baik. SALAM KOMPAK SELALU. MERDEKA!

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung