Warga Dusun Kedungdowo Kerja Bakti Bangun Jalan Usaha Tani
23 Juli 2019 11:34:03 WIB
Jatiayu (SIDA) : Warga Dusun Kedungdowo Desa Jatiayu Minggu pagi (14/7) mengadakan kerja bakti dalam rangka membuka jalan usaha tani. Puluhan warga yang terdiri dari pemuda dan orang tua bahu membahu membuka dua jalan yang menghubungkan jalan menuju hutan.
“Seminggu dua kali kami mengadakan kerja bakti membuka jalan usaha tani , jalan yang semula tanah dan licin kini di sulap menjadi jalan bebatuan dan bisa dilewati sepeda motor sehingga mampu membuka jalan bagi petani menuju ke kebun untuk berbagai keperluan,” kata Kepala Dusun Kedungdowo.Sutadi menambahkan jalan tersebut menurutnya merupakan jalan yang digunakan bagi petani untuk beraktifitas, hampir satu kadus memanfaatkan jalan tersebut.
“Beberapa ruas jalan sudah bisa digunakan untuk berlalu lintas, beberapa petani bahkan sudah memanfaatkan jalan tersebut untuk sirkulasi pupuk ke kebun mereka.
Sementara Kepala Dusun Kedungdowo Sutadi menambahkan kesadaran dan keinginan yang kuat dari masyarakat menjadi modal kuat untuk melakukan kerja bakti gotong royong atau sering dalam istilah desa di sebut Gugur Gunung.
“Warga juga ikhlas ketika tanahnya terkena proyek pembangunan jalan usaha tani, keinginan yang kuat untuk memiliki akses jalan yang representatif membuat warga semangat menyumbangkan tenaga, pikiran dan tanahnya untuk dipakai jalan usaha tani,” Sutadi.
Sutadi menambahkan hampir semua warga di Dusun Kedungdowo merupakan petani sehingga keberadaan jalan usaha tani sangat membantu untuk meningkatkan perekonomiannya.
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Kemarin | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Pengunjung | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
- Gema Anak Sholeh (GEMAS) Di Pondok Pesantren Al Kahfi Ngringin
- Gerakan Bangun Subuh Nasional (GERBANGBUHNAS) Bersama MUI Karangmojo
- Sosialisasi Sekolah Lapang Tematik DAK Non Fisik Tahun 2025
- Jogoboyo Mengikuti Kegiatan Pengisian Data Ketangguhan Bencana
- Pendampingan Perlaksanaan ILP (Integrasi Pelayanan Primer) Pustu Jatiayu Oleh Pembina ILP Kabupaten
- Pendidik PAUD Jatiayu Mengikuti Peringatan Dasawarsa (2015-2025) Operator Dapodik PAUD Kabupaten Gun
- Launching Aplikasi DIGDAYA Bank BPD DIY